Kumham NTB Peduli Desa Terpencil, Lapas Selong Berpartisipasi Dalam Kegiatan Bhakti Sosial

    Kumham NTB Peduli Desa Terpencil, Lapas Selong Berpartisipasi Dalam Kegiatan Bhakti Sosial

    Lombok Timur NTB - Dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dika ke 77 Tahun 2022, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kanwil Kemenkumham NTB, Purniawal beserta jajaran mengikuti kegiatan bhakti sosial kumham peduli kumham berbagi ke desa terpencil yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kemenkumham NTB dan diikuti pula oleh seluruh jajaran Unit Pelaksana Teknis Kanwil Kemenkumham NTB se pulau lombok, Kamis (27/07).

    Bakti sosial kali ini berupa pemberian bantuan bahan baku semen yang diserahkan oleh tim kumham peduli Kanwil Kemenkumham NTB kepada tim pembangunan Masjid Nurul Yaqin Lias, kabupaten Lombok Utara.

    "Ini merupakan bentuk keberadaan kami ditengah masyarakat terlebih didaerah yang memang terdapat lahan Kemenkumham NTB, "ucap Purniawal. 

    Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan nilai dan kepekaan sosial dalam diri setiap Insan Pengayoman khususnya di lingkup Kantor Wilayah Kemenkumham NTB agar memiliki tanggung jawab dan rasa kesetiakawanan yang tinggi terhadap sesama khususnya bidang keagamaan. "Semoga kegiatan ini membantu kelancaran pembangunan masjid Nurul Yaqin Lias sehingga dapat segera dipergunakan sebagaimana mestinya, " ungkap Ka Lapas Purniawal.(Adb)

    lombok timur
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    KPU Kabupaten Lombok Timur Lakukan Pemutahiran...

    Artikel Berikutnya

    Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Ikuti Kami